Anda tertarik pada materi yang ada pada sebuah website dan, namun tak ingin repot menyimpannya halaman perhalaman? Ada solusinya, anda dapat mendownload seluruh isi website disebut juga website mirroring, dan membacanya secara lokal tanpa harus terhubung ke internet. Anda bisa gunakan webcopier, seperti Teleport Pro atau HTTrack Website Copier .
Caranya :
- Download dan instal tool website copier, misalnya HTTrack.
- Jalankan toll HTTrac, buat project baru, klik file>New Project. klik next.
- Berikan nama project dan tentukan lokasi simpan file project, klik next.
- Ketikan URL website yang akan didownload. klik set option untuk memberikan batasan-batasan tertentu, misalnya menetapkan file non html yang boleh atau tidak boleh didownload pada scan rules, menetapkan kedalaman link, ukuran file dan seterusnya pada Limits dan pengaturan lainnya sesuai kebutuhan, trus Klik Next.
- Tentukan apa yg harus dilakukan jika download terselesaikan, atur timer dan simpan setting, klik Finish.
- Proses down load akan dimulai, perhatikan daftar file yang sedang diproses. Untuk menghentikan sementara, tekan Cancel. Anda dapat melanjutkan download pada sesi yang berbeda.
- Untuk melihat hasil download, buka folder tujuan penyimpanan project download website. Klik File index.html untuk menampilkan daftar project. Klik project untuk membuka website hasil download dan membrowsingnya secara offline. anda bahkan dapat menyalin folder hasil download dan membukanya dikomputer lain.
Di sadur dari Buku101 Tip & Trik Internet by Zaenal A. Rozi dan Smitdev Community.
0 komentar:
Posting Komentar